masih adakah cinta untukku??
kucoba temukannya
kujelajah setiap sudut
kuintip setiap celah
hampa,bisu waktu tertawa
hati menjerit
hanya terdengar olehku
sepi terkubur diri
lirih menahan perih
terjepit suasana
tergapai dalam lelah
menari dalam siksaan jiwa
sesak,ingin meledak
kutahan dalam rasa
meraih asaku dalam mimpi
terbangun dari derita
tertanam di kedukaan
bermain dengan lara
dalam rindu cinta
kutitip salam ini
selamatkan aku
karena cintamu.......